23 Kolam Renang Jogja

23 Kolam Renang Jogja - Mungkin Anda termasuk orang yang suka bepergian alias hobby traveling? Memang berkunjung ketempat wisata sangat mengasyikan apalagi perginya bersama orang yang kita sayang. Ketika mengunjungi tempat wisata, baik itu pemandangan alam, peninggalan budaya, kebun binatang, air terjun dan lain sebagainya, tentu akan lebih baik jika kita tahu lebih dahulu tentang objek wisata tersebut. Baik itu akomodasi (transportasi), tiket masuk, rute yang ditempuh, penginapan yang tersedia dan hal lain yang berkaitan dengan perjalanan kita.

Di Indonesia sendiri ada banyak sekali tempat wisata yang sangat indah. Kalau mau di hitung mungkin ratusan bahkan ribuan. Berbekal pengalaman pribadi dan beberapa rekan, kami merangkum semuanya dan menuangkannya dalam situs Seputar Objek Wisata (SOW). Sebuah situs sederaha yang mengulas tentang plesiran alias dolan. Nah kesempatan kali ini kami akan coba mengupas tentang "23 Kolam Renang Jogja" yang mungkin saat ini sedang Anda cari. Baiklah tanpa berpanjang kata, yuk langsung disimak ulasan lengkapnya dibawah ini.

Pembahasan Lengkap 23 Kolam Renang Jogja

Berenang adalah aktifitas olahraga yang digemari banyak orang, karena memiliki manfaat baik bagi tubuh. Selain baik bagi kesehatan, ternyata berenang dapat membantu perkoltumbuhan tulang jika dilakukan secara teratur. Berenang juga mampu membakar lemak dalam tubuh, bayangin saja, ketika seseorang berenang, itu dari kepala sampai kaki semuanya bergerak. Kelihatnya tidak keringantan, tapi sebenarnya dalam tubuh sendiri melakukan pembakaran seperti olahraga didarat pada umumnya.

Dari sudut pandang yang berbeda, berenang merupakan kegiatan hiburan yang sangat menyenangkan, apalagi cuaca di kota Jogja akhir akhir ini cukup panas, dan aktifitas olahraga yang paling menyenangkan yaitu berenang. Tempat yang paling nyaman untuk berenang di Jogja yaitu kolam renang, mengingat jarak laut dari kota Jogja yang cukup jauh, dan ditambah banyak pantai didaerah jogja tidak direkomendasikan untuk melakukan kegiatan berenang.

Ada kurang lebih 20 kolam renang yang nyaman dan aman digunakan untuk aktifitas renang. Di Jogja, anda dapat menemukan kolam renang di 3 tempat yaitu di Hotel, Gedung olahraga renang, dan di waterpark.

[artikel number=3 tag=”wisata-jogja, jogja”]

Jika keperluannya ingin refresing, anda dapat pergi ke waterpark, jika kebutuhannya adalah olahraga, dapat pergi ke gedung olahraga renang, dan jika kebutuhan anda ingin mendapatkan spot foto yang menarik, anda wajib memilih kolam renang dalam hotel. Berikut ini adalah daftar kolam renang yang ada di Jogja dan sekitarnya.

Kolam Renang Jogja FIK UNY

Kolam Renang Jogja FIK UNY
src: bppu.uny.ac.id

Kolam renang jogja paling terkenal yaitu Kolam renang FIK UNY. Kolam renang ini hampir setiap saat ramai dikunjungi, entah itu pada hari libur atau hari biasa. Karena yang berenang disini tidak hanya masyarakat umum, melainkan juga para Atlet renang. Selain berada di tengah kota yang mudah untuk dijangkau, harga tiket masuknya juga tergolong murah, jadi tidak heran jika pas hari libur, kolam renang ini sesak perenang.

Terdapat 4 Jenis kolam yang berada di KR FIK UNY, yaitu kolam renang anak, Kolam renang dewasa, kolam renang khusus lomba, dan kolam renang gaya indah.

HTM : Rp. 10.000
Kontak:  (0274) 515537
Alamat: Jl. Colombo No.1, Karang Malang, Caturtunggal, Kec. Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55281

Kolam Renang Jogja Umbang Tirto

Kolam Renang Jogja Umbang Tirto
src: meilany triana

Kolam renang ini nyaris tempatnya di tengah kota, yaitu kolam renang umbang tirto. Ditempat ini ada beberapa jenis kolam renang dimana hampir sama dengan kolam renang FIK UNY, yaitu memiliki kolam renang untuk anak anak, kolam renang untuk dewasa, kolam renang untuk berman.

Kedalam kolam renang umbang tirto mulai dari 30cm untuk yang anak anak, sampai dengan kedalaman 300cm untuk kolam renang dewasa.

HTM : Rp. 10.000
Kontak:  (0274) 513540
Alamat: JL. Kom. L Yos Sudarso No.2, Kotabaru, Gondokusuman, Kotabaru, Gondokusuman, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55224

Kolam Renang Jogja Salsabila

Kolam Renang Jogja Salsabila
src: ig @andiayureszky

Kolam renang jogja yang satu ini cukup unik dan sangat direkomendasikan untuk wanita. Pasalnya, kolam renang salsabila membuka sesi khusus renang hanya untuk wanita. Namun walaupun begitu, kolam renang ini tetap dibuka untuk Umum.

Harga yang ditawarkan cukup terjangkau serta lingkungan kolam bersih, sehingga tidak jarang setiap saat kolam ini ramai pengunjung.

HTM : Rp. 12.000
Kontak:  (0274) 487693
Alamat: Jl. Seturan Raya No.15, Kledokan, Caturtunggal, Kec. Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55281

Kolam Renang Jogja Rabbani

Kolam Renang Jogja Rabbani
src: kolamrenangrabani

Kolam yang satu ini direkomendasikan untuk anak anak, karena lokasnya cukup kecil dan tidak terdapat kolam untuk orang dewasa. Lokasinya dekat dengan Jalan utama Jl Bantul. Selain menjadi tujuan renang untuk anak anak, Rabbani sendiri juga menyediakan homestay.

HTM : Rp. 5.000
Kontak:  0812-3426-8226
Alamat: Jl. Banjarsari No.111, Gedongkiwo, Mantrijeron, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55141

Kolam Renang Jogja Umbul Tirta

Kolam Renang Jogja Umbul Tirta
src: Fathia Ara

Kolam renang umbul tirta adalah salah satu kolam yang menyediakan kolam khusus untuk wanita, kolam untuk anak dan kolam untuk pria. Selain keunikan tersebut, kolam renang umbul tirta tempatnya juga bersih dengan biaya masuk yang juga cukup terjangkau.

HTM : Rp. 15.000
Kontak:  0878-2545-3072
Alamat: Mantup, Baturetno, Banguntapan, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55197

Kolam Renang Jogja “Swimming Pool Garden”

Kolam Renang Jogja "Swimming Pool Garden"
src: Hudi Yanto

Kolam renang ini terletak di dalam Hotel melia, yang tidak jauh dari pasar bringharjo. Sekilas kolam yang ada disini hanya cocok untuk anak anak saja. Disekitar kolam terdapat Gazebo dan pohon serta rumput hijau, menjadikan lokasi ini juga cocok sebagai tempat santai.

HTM :
Kontak:  (0274) 589521
Alamat: Melia Purosani Hotel Yogyakarta Area, Jalan Mayor Suryotomo No. 31, Ngupasan, Ngupasan, Gondomanan, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55122

Kolam Renang Jogja “Student Park Hotel Apartment”

Kolam Renang Jogja "Student Park Hotel Apartment"
src: booking.com

Bosan dengan suasana kolam renang tanah, anda bisa mencoba sensasi kolam renang rooftop yang berada di student park hotel apartement yang berlokasi di daerah seturan. Untuk masalah biaya masuk sepertinya mahal, langsung tanyakan ke CSnya aja melalui nomor HP dibawah.

HTM :
Kontak:  (0274) 4932200
Alamat: Jl. Seturan Raya no. 1, Seturan, Catur Tunggal, Depok, Kledokan, Caturtunggal, Kec. Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55281

Kolam Renang Jogja Banyu Mili Resto

Kolam Renang Jogja Banyu Mili Resto
src: banyumiliresto.com

Banyu mili resto merupakan tempat wisata air yang dipadukan dengan wisata kuliner. Fasilitas yang disediakan disini tidak hanya kolam renang, namun juga tempat pemancingan dan danau dengan pemandangan yang Indah. Lelah bermain air, anda langsung dapat menikmati keptiting madu bakar sebagai menu andalah banyu mili resto.

HTM : Rp. 20.000
Kontak:  (0274) 545143
Alamat: Jl. Godean Km.4,5, Nogotirto, Gamping, Kwarasan, Nogotirto, Gamping, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55182

Kolam Renang Jogja Villas & Spa

Kolam Renang Jogja Villas & Spa
src: expedia.co.id

Beralamat di Cangkringan, kolam renang yang berada di Vila ini suasanya sangat sejuk, terlagi jika renang di sore hari. Selain dapat menikmati kolam renang dengan air yang dingin, anda juga dapat menikmati pemandangan sekitar kolam yang dibalut dengan rumput hijau dan banyak pepohonan.

HTM : Rp. 20.000
Kontak:  (0274) 4478653
Alamat: Jl. Raya Merapi Golf, Plosokarep, Umbulharjo, Sleman, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55583

Kolam Renang Jogja “Royal Ambarrukmo Pool”

Kolam Renang Jogja "Royal Ambarrukmo Pool"
src: royalambarrukmo.com

Tempatnya sangat bagus dan mempesona, tapi anda harus membayar dengan biaya yang cukup mahal, karena anda wajib menjadi pelanggan Hotel dulu. Tertarik untuk mencoba?

HTM : Rp. 1.100.000
Kontak:  (0274) 488488
Alamat: Royal Ambarrukmo Hotel Area, Jalan Laksda Adisucipto No.81, Caturtunggal,, Depok, Tempel, Caturtunggal, Kec. Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55281

Kolam Renang Jogja “Hotel Neo Swimming Pool”

Kolam Renang Jogja "Hotel Neo Swimming Pool"
src: traveloka.com

Lingkungan kolam dan air yang bersih serta berada di rooftop menjadikan pengalaman berenang yang mengesankan. Anda dapat menikmati jernihnya air kolam ini dengan harga yang cukup terjangkau, untuk mahasiswa masih Masuk Pak Eko!!

HTM : Rp. 50.000
Kontak:  (0274) 4580111
Alamat: Hotel Neo+ Awana Area, Jalan Mayjend Sutoyo No.52, Mantrijeron, Mantrijeron, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55143

Nabura Kolam Renang Jogja

Nabura Kolam Renang Jogja
src: Eko Suprapto Wibowo

Kolam renang Nabura terletak di Jl Imogiri Timur, dekat dengan Pleret. Untuk HTMnya sangat terjangkau dan kolamnya juga bersih. Lokasi Nabura terletak di Pemukiman dan cukup ramai pengunjung jika waktu liburan tiba.

HTM : Rp. 10.000
Kontak:  (0721) 8014469
Alamat: Jl. Imogiri Tim., Jati, Wonokromo, Pleret, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55191

Kolam Renang Jogja Tirtasari

Kolam Renang Jogja Tirtasari
src: Erisa Waspadi

Terletak di Jalan kaliuruang, kolam renang ini sangat cocok untuk anda yang ingin latihan berenang. Tersedia kolam renang untuk dewasa dan anak-anak. Kolam outdoor untuk anak-anak sedangkan indoor untuk orang dewasa. Kolam renang tirtasari cukup luas, dan jika anda ingin ke sini, ingat ingat aja Indomaret + di Jakal, karena askses menuju tempat ini berada di jalan samping Indomaret. 

HTM : Rp. 10.000
Kontak:  (0274) 883915
Alamat: Jl. Kaliurang No.27, Tambakan, Sinduharjo, Ngaglik, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55581

Kolam Renang Jogja “Grand Puri Water Park”

Kolam Renang Jogja "Grand Puri Water Park"
src: grandpuriwaterpark.com

Grand Puri Water Park merupakan wahana wisata air terbesar di Bantul. Tempat ini mempunayi 4 jenis kolam yang dapat memanjakan pengunjung, antara lain kolam penerima, kolam semi olympic, kolam arus dan kolam untuk batita. Jika ditempuh dari kota Jogja misalnya dari Stasiun tugu, membutuhkan waktu kurang lebih 30 menit.

HTM : Rp. 35.000
Kontak:  0274-2811945
Alamat: Jl. Parangtritis KM. 9,5, Gabusan, Sewon, Balong, Timbulharjo, Kec. Bantul, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55186

Jogja Bay Pirates Adventure Waterpark

Jogja Bay Pirates Adventure Waterpark
src: jogjabay.com

Berada di dekat stadiun maguwo, tempat wisata air ini hampir setiap hari ramai kunjungan. Jika grand puri waterpak terbesar di daerah Bantul, maka Jogja Bay termasuk salah satu Waterpark terbesar di Sleman. Jika ditempuh dari Kota Jogja, membutuhkan waktu kurang lebih 30 menit.

Kolam renang alami di Sleman Blue Lagoon

Tiket masuknya sendiri cukup mahal ditambah tiap pengunjung dilarang membawa makanan dari luar. Tapi di Jogja Bay menyediakan warung makan, jadi tidak perlu khawatir kelaparan.

HTM : Rp. 90.000
Kontak:  (0274) 8722020
Alamat: Jalan Utara Stadion, Maguwoharjo, Depok, Jenengan, Maguwoharjo, Kec. Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55281

Swimming Pool Sahid Rich Hotel

 Swimming Pool Sahid Rich Hotel
src: Jecy Saga

Pengen renang di roftop hotel dengan biaya yang cukup murah, anda bisa berkunjung ke Sahid Rich Hotel. Disini, dengan biaya 50 ribu, anda sudah mendapatkan handuk bersih, minuman dingin, dan parkir gratis.

Terdapat 2 kolam renang berada di bawah dan roftop, dan kolam renangnya bisa digunakan untuk anak anak serta orang dewasa.

HTM : Rp. 50.000
Kontak:  (0274) 5305888
Alamat: Jalan Magelang KM.6 No.18, Sinduadi, Mlati, Kutu Patran, Sinduadi, Mlati, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55284

Kolam Renang Jogja Depok Sport Center

Kolam Renang Jogja Depok Sport Center
src: Romli Nurhidayat

Terletak di Sturan, kolam renang Sport Center menjadi pilihan terbaik untuk anda sebagai wanita, yang ingin berenang dalam kolam renang Indor. Ditempat ini ada 3 kolam, 2 indor, dan 1 outdor. Biaya masuknya cukup terjangkau, dan air kolam juga bersih. Setiap hari buka kecuali hari libur.

Ditempat ini anda tidak hanya dapat renang saja, tapi juga dapat melakukan fitnes, bermain bulutangkis dan lain lain. Karena banyak kegiatan olahraga yang dapat dilakukan ditempat ini, itulah mengapa diberi nama Sport Center.

HTM : Rp. 20.000
Kontak:  (0274) 4332570
Alamat: Jl. Raya Seturan-Kledokan Kav. 4, Caturtunggal, Kecamatan Depok, Kledokan, Caturtunggal, Kec. Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55281

Kolam Renang Jogja Hotel Pandanaran

Kolam Renang Jogja Hotel Pandanaran
src: traveloka.com

Banyak hotel di Jogja yang sudah memiliki fasilitas kolam renang, salah satunya yaitu Hotel Pandanaran, seperti halnya kebanyakan hotel lain di Jogja, kolam renang di Hotel Pandanaran terletak di Roftop. Jika anda tertarik mencoba sensasi renang diatas ketinggian, tidak ada salahnya mencoba renang disini.

HTM : Rp. 60.000
Kontak:  (0274) 4580077
Alamat: Jl. Prawirotaman No.38, Brontokusuman, Mergangsan, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55153

Kolam Renang Swiss-Belboutique Yogyakarta

Kolam Renang Swiss-Belboutique Yogyakarta
src: tribunnews.com

Rooftop Swimming Pool tertinggi di sepanjang Jl. Sudirman dengan pemandangan tengah kota. Kolam renangnya tidak beda jauh dengan kolam renang di Hotel hotel pada umumnya, tapi sayangnya harga yang ditawarkan untuk sekali berenang cukup mahal untuk kantong Mahasiswa 😀 Jam buka 6.00 – 18.00

HTM : Rp 100.000 (Weekend & Weekeday) Termasuk free pemakaian handuk dan juice / soft drink
Kontak:  0274 292 1888
Lokasi: Lantai 10, Swiss-Belboutique Yogyakarta. Jl. Jend. Sudirman No. 69 Terban, Gondokusuman

Kolam Renang Jogja Galaxy Waterpark

Kolam Renang Jogja Galaxy Waterpark
src: cygnus

Ingin ke waterpark dengan harga yang murah, kunjungi saja galaxy waterpark, hanya dengan 35 ribu, anda dapat berenang sepuasnya. Jika sudah bosan, anda juga dapat menikmati wahana lain seperti seluncuran. Tapi tempat ini direkomendasikan untuk wisata keluarga.

HTM : Rp. 35.000
Kontak:  (0274) 4544700
Alamat: Jalan Wonosari KM. 6, Potorono, Banguntapan, Baturetno, Kalangan, Baturetno, Banguntapan, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55196

Kolam Renang The Cube Hotel

Kolam Renang The Cube Hotel
src: Booking.com

Menginginkan renang di roftop dengan biaya yang cukup murah, anda bisa datang ke The Cube Hotel. Terletak di Jalan Parangtritis masih di dalam rengroad, menjadikan tempat ini sangat mudah diJangkau. Walaupun pemandangannya tidak menampilkan pesona alam tapi setidaknya berenang disini dapat membantu memulihkan pikiran yang penat.

HTM : Rp. 30.000
Kontak:  (0274) 387979
Alamat: The Cube Hotel Area, Jalan Parangtritis No.16, Mantrijeron, Mantrijeron, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55143

Queen of The South Beach Resort Parangtritis

Queen of The South Beach Resort Parangtritis
src: denisiawanku.com

Renang di dekat laut tapi di kolam renang air tawar, bayangin dah sensasinya pasti seru. Anda dapat menikmati yang seperti itu di Queen of The South Beach Resort Parangtritis, coba lihat video dibawah ini

HTM : Rp. 75.000
Kontak:  (0274) 367196
Alamat: Parang Reja, Girijati, Purwosari, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55872

Sebelum masuk ke list kolam njebur seng ono di Jogja, ini mimin mau kasih tau, misalnya ada keluarga dari luar jogja, atau malah asli dari jogja dan butuh liburan bareng bersama keluara, bisa pakai paket wisata jogja yang ada di sini : Rekomendasi Agen Tour Travel atau Paket Wisata Jogja

Kolam Renang Jogja “Nirvana Pool Indoluxe Hotel”

Kolam Renang Jogja "Nirvana Pool Indoluxe Hotel"
src: indoluxehotel.com

Berenang ditempat ini, anda bisa menyaksikan kota Jogja dari ketinggian. Walaupun di atas atap, kolam renang ini cukup luas dan airnya sangat bersih, ditambah fasilitas yang cukup lengkap, seperti handuk, jus dan makanan.

HTM : Rp 100.000
Kontak:  (0274) 8722388
Alamat: Jl. Palagan Tentara Pelajar No.106, Sumberan, Sariharjo, Ngaglik, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55581

Bagaimana? Sudah cukup belum inforamsinya? Masih banyak sekali kolam renang yang ada di Jogja, misalnya di sungai blue legon yang dikenal dengan kejernihan air alamnya dan masih banyak lagi. 

Demikian informasi tentang kolam renang jogja terbaik semoga bermanfaat.

Sponsor :

Selesai sudah ulasan tentang 23 Kolam Renang Jogja Semoga saja uraian diatas dapat menjawab rasa penasaran Anda yang mungkin saat ini sedang mencari informasi tersebut. Terima kasih kami ucapkan kepada sobat pembaca seputarobjekwisata. blogspot. com yang sudah berkenan mampir kesitus kami. Sampai jumpa di postingan selanjutnya dan jangan lupa bahagia.

ARTIKEL PILIHAN PEMBACA :
Memuat...

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Koleksi dan Harga Tiket Masuk Museum Seni Rupa dan Keramik

Sejarah Museum Fatahillah Jakarta, Peta Lokasi + Harga Tiket Masuk

Info Rute, Harga & Jadwal Kereta Api Brantas Lengkap Terbaru