Menikmati Perpaduan Alam dan Pohon Cemara di Pantai Cemara Tuban
Di Indonesia sendiri ada banyak sekali tempat wisata yang sangat indah. Kalau mau di hitung mungkin ratusan bahkan ribuan. Berbekal pengalaman pribadi dan beberapa rekan, kami merangkum semuanya dan menuangkannya dalam situs Seputar Objek Wisata (SOW). Sebuah situs sederaha yang mengulas tentang plesiran alias dolan. Nah kesempatan kali ini kami akan coba mengupas tentang "Menikmati Perpaduan Alam dan Pohon Cemara di Pantai Cemara Tuban" yang mungkin saat ini sedang Anda cari. Baiklah tanpa berpanjang kata, yuk langsung disimak ulasan lengkapnya dibawah ini.
Pembahasan Lengkap Menikmati Perpaduan Alam dan Pohon Cemara di Pantai Cemara Tuban
Pantai Cemara Tuban adalah salah satu pantai di Kota Tuban, Jawa Timur. Di sana kita bisa bersantai, berburu foto dan menikmati eksotisnya suasana pantai berhias pohon cemara.
Jam Buka: | 24 jam |
Tiket Masuk: | Rp. – |
Nomor Telpon: | – |
Aktivitas: | Bermain pasir, berfoto, bermain ATV, susur pantai, dll. |
Waktu Terbaik: | Pagi hari atau sore hari |
Perlu Dibawa: | Topi, air minum, ransel, kamera, pakaian ganti |
Larangan: | Dilarang membuang sampah sembarangan |
Alamat: | Desa Sugihwaras, Jenu, Kabupaten Tuban, Jawa Timur |
Fasilitas Umum: | Toilet, Gazebo, Tempat ibadah, Warung makan, Area parkir luas, ATV, dll. |
Akses Jalan: | Baik (Gunakan kendaraan pribadi) |
Kedai: | Ada |
Online Maps: | View Maps |
Kabupaten Tuban memang kurang ter-ekspose dalam hal pariwisata. Pesonanya masih kalah pamor dibandingkan daya tarik yang dimiliki kota lainnya di Jawa Timur misalnya Kota Batu.
Namun jika ditilik lebih dalam, ternyata di daerah ini juga ada beberapa obyek wisata yang lumayan indah meski tidak terlalu istimewa. Salah satunya ya yang akan kita ulas kali ini yaitu obyek wisata Pantai Cemara Tuban.
Dari namanya mungkin sudah bisa diduga bahwa yang ditawarkan pantai ini adalah perpaduan keindahan pantai dan pohon cemara.
Dan benar, ciri khas pantai ini memang terletak pada banyaknya pohon cemara yang tumbuh di sekitaran pantai.
Nah untuk menggali lebih dalam tentang daya tarik wisata di Pantai Cemara Tuban, berikut ini ulasan selengkapnya.
Sekilas Pantai Cemara Tuban
Pantai ini tidak direkomendasikan bagi kita yang ingin berenang. Pasalnya kondisi air laut di pantai ini kurang bersih dan termasuk pantai yang dangkal.
Tapi kalau tujuan kita hanya untuk menikmati suasana pantai dengan aktifitas ringan seperti jalan-jalan di pinggirnya, atau mengincar spot selfi-nya, maka pantai ini bisa menjadi pilihan.
Pantai ini dulunya bernama Pantai Tasikharjo. Nama inilah yang terus digunakan setidaknya hingga tahun 1980-an sebelum terjadinya abrasi yang mengakibatkan kerusakan di kawasan pantai.
Saat itu pantai ini sangatlah indah dan termasuk obyek wisata favorit di Kota Tuban. Meski belum ada pohon cemara, namun kondisinya saat itu lebih terawat dan airnya pun bersih.
Setelah beberapa waktu terbengkalai dan ditinggalkan pengunjung, pemerintah Kota Tuban kemudian melakukan penghijauan di sekitaran pantai dengan menanam bibit pohon cemara.
Lalu setelah pohon-pohon cemara tersebut tumbuh besar, suasana pantai ini kembali hijau dan mulai didatangi wisatawan.
Sejak saat itulah nama pantai ini berubah menjadi Pantai Cemara. Ia termasuk salah satu andalan Kota Tuban dalam industri pariwisata.
Meski mungkin tidak seindah dulu, tapi pantai ini tebukti mampu menarik minat wisatawan yang tidak sedikit terutama wisatawan lokal yang terus datang setiap weekend atau musim libur panjang.
Daya Tarik dan Keunikan
Daya tarik utama yang akan kita dapati di pantai ini adalah jejeran pohon cemara yang tumbuh rindang dan rapi di sepanjang kawasan pantai.
Selain meneduhkan suasana, keberadaan pohon cemara tersebut menghadirkan sensasi nyaman, eksotis dan menyejukkan mata.
Area tumbuhnya pohon cemara ini kerap dijadikan sebagai titik kumpul atau tempat bercengkrama para wisatawan. Selain itu, pohon-pohon cemara tersebut juga sering dijadikan sebagai property dan latar foto.
Menyusuri bibir pantai kita bisa merasakan belaian angin yang lembut menerpa kulit. Pasir pantai yang landai berwarna kecoklatan membuat kita lebih mudah menjejakkan kaki kesana-kemari.
Di sekitaran pantai juga akan kita temukan beberapa spot foto berupa ayunan dan dudukan yang dilengkapi ornamen-ornamen cantik. Jangan lupa mampir dan cobalah satu persatu spot tersebut.
Lalu saat perut mulai lapar ataupun tenggorokan terasa kering, silahkan mampir di warung-warung sederhana yang berbaris di pinggir pantai.
Di warung-warung itu kita bisa memesan beberapa camilan ataupun makanan berat pengganjal perut. Jangan lupa pula untuk menikmati segarnya es kelapa muda yang dijual seharga Rp. 20.000 per kelapa.
Oh ya. Di pantai ini juga ada penyewaan ATV. Bagi Anda yang ingin mencoba sensasi mengendarai ATV membelah track berpasir, Anda bisa menyewanya dengan biaya beberapa puluh ribu saja.
Jam Buka
Pantai ini dibuka setiap hari 24 jam. Namun untuk mendapatkan suasana yang lebih teduh dan eksotis, sebaiknya datang pada pagi hari atau sore hari antara pukul 8 sampai pukul 11 pagi, atau pukul 3 hingga 5 sore.
Hari | Jam Buka |
Setiap Hari | 24 Jam |
Harga Tiket Masuk
Memasuki pantai ini kita tidak perlu membeli tiket masuk. Tiket masuknya sudah terhitung bersama retribusi parkir yang dipatok sebesar Rp. 3000 untuk motor, dan Rp. 5000 untuk mobil.
Tiket | Harga |
Tiket Masuk | Rp. – |
Parkir Motor | Rp. 3000 |
Parkir Mobil | Rp. 5000 |
Beberapa fasilitas seperti tempat duduk dari bangku, saung, dan toilet juga bebas digunakan tanpa biaya sewa.
Alamat dan Rute
Pantai Cemara Tuban beralamat di Desa Sugihwaras, Jenu, Kabupaten Tuban, Jawa Timur. Lokasinya tidak jauh dari alun-alun Tuban tepatnya di sebelah Pantai Kembang Putih.
Jaraknya dari pusat Kota Tuban juga cukup dekat yakni sekitar 6,3 kilometer dan bisa ditempuh hanya dalam waktu kurang lebih 15 menit jika kondisi jalan normal atau tidak macet.
Kemudian untuk menuju pantai ini kita bisa menggunakan kendaraan roda dua ataupun roda empat. Lokasinya cukup strategis yaitu di jalur pantura sehingga otomatis kondisi jalan nya juga memadai.
Mengenai rute, ke pantai ini kita cukup mengarahkan kendaraan dari pusat Kota Tuban ke arah Terminal Baru Tuban. Di sebelah barat terminal itulah pantai ini berada.
Bagi Anda yang masih bingung mengenai rute ke Pantai Cemara Tuban, silahkan manfaatkan aplikasi Google Maps untuk menemukan rute nya.
Tidak jauh dari lokasi pantai ini juga masih ada beberapa tempat wisata yang bisa kita kunjungi.
Tempat-tempat wisata tersebut antara lain Pantai Boom, Museum Kambang Putih, dan Makam Sunan Bonang.
Baca Juga: Pantai Brumbun Tulungagung
Fasilitas Umum
Perlu diketahui bahwa kawasan pantai ini sebenarnya masih dimiliki oleh perseorangan. Hal ini membuat pemerintah agak kesulitan dalam hal penyediaan sarana ataupun fasilitas pendukung.
Namun meski begitu, di pantai ini sudah ada fasilitas-fasilitas standar seperti:
- Lahan Parkir
- Toilet
- Mushola
- Bangku
- Saung
- dan Warung
Fasilitas umum berupa toilet tersebar di beberapa titik di sekitaran pantai. Namun menurut wisatawan, saat ini kondisinya ada yang sudah tidak layak pakai. Jadi kalau hendak buang hajat, sebaiknya periksa dulu kondisi dan ketersediaan airnya.
Q&A
Sebagai tambahan informasi mengenai Pantai Cemara Tuban, berikut ini rangkuman Q&A dari beberapa calon pengunjung:
Kesimpulan
Pantai Cemara Tuban mungkin tidak seindah pantai-pantai di Gunungkidul ataupun pantai-pantai di kota lainnya. Namun mengingat biaya aksesnya yang murah meriah, berkunjung ke pantai ini juga cukup layak untuk dipertimbangkan.
Selesai sudah ulasan tentang Menikmati Perpaduan Alam dan Pohon Cemara di Pantai Cemara Tuban Semoga saja uraian diatas dapat menjawab rasa penasaran Anda yang mungkin saat ini sedang mencari informasi tersebut. Terima kasih kami ucapkan kepada sobat pembaca seputarobjekwisata. blogspot. com yang sudah berkenan mampir kesitus kami. Sampai jumpa di postingan selanjutnya dan jangan lupa bahagia. ARTIKEL PILIHAN PEMBACA :
Komentar
Posting Komentar